Nama Resmi : Kabupaten Muna
Tanggal Terbentuk : 2 Maret 1960
Dasar Pembentukan : Undang-Undang No. 29 Tahun 1959
Alamat Kantor Bupati : Jl. Gatot Subroto No. 167, Raha
Batas-Batas :
- Sebelah Barat berbatasan dengan Selat Kabaena
- Sebelah Timur berbatasan dengan Selat Buton
- Sebelah Utara berbatasan dengan Selat Tiworo dan Kabupaten Kendari
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Buton
Luas Wilayah : 2.945,05 km² Daratan
Jumlah Penduduk : 268.277 jiwa (Sensus Penduduk 2010)
Wilayah Administrasi : Kecamatan: 33, Kelurahan: 31, Desa: 206 (sumber: Permendagri Nomor 66 Tahun 2011)
Website : http//:www.munakab.go.id
Komoditi unggulan Kabupaten Muna yaitu sektor perkebunan, pertanian dan jasa. Sektor Perkebunan komoditi unggulannya adalah Kakao, Kopi, kelapa, Cengkeh, Jambu Mete, Lada, dan pala. sub sektor jasa yaitu Pariwisata
Sebagai penunjang kegiatan perekonomian, di wilayah ini tersedia 1 bandar udara, yaitu Bandara Sugimanuru, Untuk transportasi laut tersedia 1 pelabuhan, antara lain Pelabuhan Raha (sumber : BPS Prov Sultra)