BPK Sultra, Semangat Kemerdekaan dan New Normal

Seperti kita ketahui bersama, Presiden Republik Indonesia mengajak masyarakat untuk membajak momentum krisis untuk melakukan lompatan-lompatan besar sehingga Indonesia bisa menjadi negara maju pada 25 tahun mendatang.

Hal itu disampaikan presiden saat memberikan pidato kenegaraan beberapa waktu yang lalu. Menurutnya, pada usia ke-75 tahun ini, Indonesia telah menjadi negara upper middle income country. Momentum dimana indonesia  membenahi diri secara fundamental, melakukan transformasi besar, menjalankan strategi besar. Strategi besar di bidang ekonomi, hukum, pemerintahan, sosial, kebudayaan, termasuk kesehatan dan Pendidikan.

Senada dengan hal tersebut, segenap keluarga besar BPK Sultra memaknai momentum tersebut dengan mempertahankan semangat kemerdekaan melalui etos kerja yang tinggi di masa pandemi covid-19. Penerapan protokol penanganan Covid-19 dengan ketat di masa new normal dilakukan antara lain melalui aturan penggunaan masker, menyiapkan hand sanitizer di lokasi-lokasi yang mudah dijangkau oleh masyarakat,  sterilisasi fasilitas kantor melalui penyemprotan cairan desinfektan seperti pada ruang aula pertemuan, fasilitas ibadah, serta pemasangan banner hingga melakukan pengecekan suhu tubuh kepada semua orang yang melaksanakan aktivitas di lingkungan kantor yang diharapkan dapat mendukung kelancaran kegiatan konsinyering, reviu opini, action plan hingga penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP).